Ketidakseimbangan Nutrisi Kurang Dari Kebutuhan Tubuh - Diagnosa Nanda NIC NOC

ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh diagnosa nanda nic noc


DEFINISI

Ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh diagnosa nanda nic noc merupakan rencana asuhan keperawatan pada pasien yang mengalami masalah Ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh dengan aplikasi nanda nic noc.

Ketidakseimbangan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh adalah Asupan nutrisi tidak mencukupi untuk memenuhi asupan metabolic

FAKTOR YANG BERUBUNGAN
  • Ketidak mampuan untuk menelan atau mencerna makanan atau menyerap nutrient akibat factor biologis, psikologis atau ekonomi termasuk beberapa contoh non nanda berikut:
  • Ketergantungan zat kimia
  • Penyakit kronis
  • Kesulitan mengunyah atau menelan
  • Factor ekonomi 
  • Intoleransi makanan
  • Kebutuhan metabolic tinggi 
  • Reflek mengisap pada bayi tidak efektif
  • Kurang pengetahuan dasar tentang nutrisi
  • Akses terhadap makanan terbatas 
  • Hilang nafsu makan 
  • Mual dan muntah
  • Pengabaian oleh orang tua
  • Gangguan psikologis

BATASAN KARAKTERISTIK

Penulis menyarankan penggunaan diagnosis ini hanya jika terdapat satu diantara tanda nanda berikut:
  • Berat badan kurang dari 20% atau lebih dibawah berat badan ideal untuk tinggi badan dan rangka tubuh
  • Asupan makanan kurang dari kebutuhan metabolic, baik kalori total maupun zat gizi tertentu
  • Kehilangan berat baan dengan asupan makanan yang adekuat
  • Melaporkan asupan makanan yang tidak adekuat kurang dari RDA.

Subjektif:
  • Kram abdomen
  • Nyeri abdomen
  • Menolak makan
  • Persepsi ketidakmampuan untuk mencerna makan
  • Melaporkan perubahan sensasi rasa
  • Melaporkan kurangnya makanan
  • Merasa cepat kenyang setelah mengkonsumsi makanan
Objektif:
  • Pembuluh kapiler rapuh
  • Diare atau steatore
  • Bukti kekurangan makanan
  • Kehilangan rambut yang berlebihan
  • Bising usus hiperaktif
  • Kurang informasi/informasi yang salah
  • Kurangnya minat terhadap makanan 
  • Rongga mulut terluka
  • Kelemahan otot yang berfungsi untuk menelan atau mnengunyah

SARAN PENGGUNAAN

Gunakan iagnosis ini untuk pasien yang dapat makan, tetapi tidak dapat mencerna, ingesti, atau menyerap zat gizi untuk memenuhi kebutuhan metabolic secara adekuat. Jangan gunakan diagnosis ini secara rutin untuk individu yang dianjurkan puasa atau individu yang benar-benar tidak mampu memasukkan makanan untuk alas an lainnya. 

Perawat tidak dapat memprogramkan intervensi secara mandiri untuk diagnosis ini, karena perawat tidak dapat memberikan nutrisi yang hilang dan tidak dapat mengubah instruksi puasa. Pasien dapat mengalami deficit nutrisi total atau mungkin dapat terjadi defisiensi nutrisi hanya pada satu jenis nutrisi.

INTERVENSI KEPERAWATAN

Tujuan dan kriteria hasil (NOC)

Setelah diberikan perawatan pasien akan menunjukkan:
Memperlihatkan status gizi: asupan makanan dan cairan, yang dibuktikan oleh indicator sebagai berikut:
  1. tidak adekuat
  2. sedikit adekuat
  3. cukup adekuat
  4. adekuat
  5. sangat adekuat

Indicator

1

2

3

4

5

Makanan oral, pemberian makanan lewat selang, atau nutrisi parenteral total

 

 

 

 

 

Asupan cairan oral atau IV

 

 

 

 

 

  • mempertahankan berat badan…. Kg ata bertambah…kg pada…..(tglnya)
  • menjelaskan komponen gizi adekuat
  • mengungkapkan tekad untuk mematuhi diet
  • menoleransi diet yang dianjurkan
  • mempertahankan masa tubuh dan berat badan dalam batas normal
  • memiliki nilai laboratorium dalam batas normal
  • melaporkan tingkat energy yang adekuat

Intervensi keperawatan (NIC)

Intervensi untuk semua ketidakseimbangan nutrisi:

Pengkajian
  • Tentukan motivasi pasien untuk mengubah kebiasaan makan
  • Pantau nilai laboratotium, khususnya transferin, albumin, dan elektrolit
  • Manajemen nutrisi:
  • Ketahui makanan kesukaan pasien
  • Tentukan kemampuan pasien untuk memenuhi kebutuhan nutrisi 
  • Pantau kandungan nutrisi dan kalori pada catatan asupan
  • Timbang pasien pada interval yang tepat

Penyuluhan untuk pasien/keluarga
  • Ajarkan metode untuk perencanaan makan
  • Ajarkan pasien dan keluarga tentang makanan yang berizi dan tidak mahal
  • Manajemen nutrisi: berikan informasi yang tepat tentang kebutuhan nutrisi dan bagaimana memenuhinya

Aktivitas kolaboratif
  • Diskusikan dengan ahli gizi dalam menentukan kebutuhan protein pasien yang mengalami ketidakadekuatak asupan protein
  • Diskusikan dengan dokter kebutuhan stimulasi nafsu makan, makanan lengkap, pemberian makanan melaui selang, atau nutrisi parenteral total agar asupan kalori yang adekuat dapat dipertahankan
  • Rujuk kedokter untuk menentukan penyebab gangguan nutrisi
  • Rujuk ke program gizi dikomunitas yang tepat jika pasien tidak dapat memenuhi asupan nutrisiyang adekuat
  • Manajemen nutrisi; tentukan dengan melakukan kolaborasi dengan ahli gizi jika diperlukan jumlah kalori, dan jenis zat gizi yang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi.

Aktivitas lain
  • Buat perencanaan makan sesuai dengan selera pasien
  • Dukung anggota keluarga untuk membawa makanan kesukaan pasien’
  • Suapi pasien jika perlu
  • Manajemen nutrisi: berikan pasien minuman dan kudapan bergizi tinggi protein, tinggi kaori yang siap dikonsumsi dan ajarkan pasien tentang cara membuat jadwal makan jika perlu

Kesulitan mengunyah dan menelan

Pengkajian
  • Kaji dan dokumentasi derajat kesulitan mengunyah dan menelan

Aktivitas kolaboratif
  • Konsultasikan dengan ahli terapi okupasi

Aktivitas lain
  • Yakinkan pasien dan berikan lingkungan yang tenang selama makan
  • Siapkan kateter penghisap disamping tempat tidur dan alat pengisap selama makan, bila diperlukan
  • Ubah posisi psien semifowler atau fowler
  • Letakkan makanan pada mulut yang tidak bermasalah untuk memudahkan menelan
  • Manajemen nutriei; anjurkan pasien untuk menggunakan gigi palsu

Mual/muntah

Pengkajian
  • Identifikasi factor pencetus mual muntah
  • Catat warna, jumlah dan frakuensi

Penyuluhan untuk pasien dan keluarga
  • Instruksikan pasien agar menarik napas dalam perlahan dan menelan secara sadar untuk mengurangi mua dan muntah

Aktivitas kolaboratif
  • Berikan obat antiemetic atau analgetik sebelum makan sesuai dengan indikasi

Aktivitas lain
  • Minimalkan factor yang dapat menimbulkan mual dan muntah, sebutkan faktornya.
  • Tawarkan kain basah dingin untuk diletakkan diatas dahi atau dibelakang leher
  • Tawarkan hygiene mulut sebelum makan
  • Batasi diet untuk es batu dan air putih jika gejala parah, tingkatkan diet bila perlu

Kehilangan selera makan

Pengkajian
  • Identifikasi factor yang mempengaruhi kehilangan selera makan pasien

Aktivitas lain
  • Berikan umpan balik positif terhadap pasien yang menunjukkan selera makan
  • Berikan makanan yang sesuai dengan keadaan dan keinginan klien
  • Manajemen nutrisi: tawarkan kudapan jika perlu
  • Berikan makanan bergizi, tinggi kalori dan bervariasi sesuai keinginan pasien

Gangguan makan

Pengkajian
  • Pantau perilaku pasien yang berhubungan penurunan berat badan

Aktivitas kolaboratif
  • Konsultasikan pada ahli gizi untuk menentukan asupan kalori harian klien yang dibutuhkan
  • Laporkan kepada dokter jika pasien menolak makan
  • Bekerja sama dengan dokter , ahli gizi dan pasien untuk merencenakan tujuan asupan dan berat badan
  • Rujuk untuk memperoleh perawatan kesehatan jiwa, jika perlu

Aktivitas lain
  • BHSP dan mendukung dengan pasien
  • Komunikasikan  harapan terhadap kesesuaian asupan makanan dan cairan serta latihan fisik
  • Pertahankan makan pasien sesuai jadwal
  • Temani pasien kekamar mandi sehabis makan dikhawatirkan pasien memuntahkan sengaja
  • Gali bersama keluarga pasien terhadap isu yng dapat mengurangi gangguan makan
  • Diskusikan keuntungan perilaku makan yang sehat dan dampak ketidakpatuhan

Perawatan dirumah
  • Semua intervensi diatas dapat diadaptasi untuk perawatan dirumah
  • Apabila ada diagnosis depresi, rujuk kepelayanan kesehatan jiwa dirumah

Untuk bayi dan anak-anak
  • Sesuaikan cara berkomunikasi saudara dengan tahap perkembangan anak
  • Ajarkan orang tua dan anak tetang pentingnya memilih kudapan yang sehat, bukan makanan yang tinggi gula, garam atau lemak
  • Apabila memungkinkan dan diperlukan batasi asupan susu anak sehingga anak berselera untuk makan makanan
  • Ajarkan orang tua mengenai nutrisi yang diperlukan pada masing masing perkembangan
  • Jangan membiasakan waktu makan menjadi arena berperang antara orang tua dan anak
  • Berikan makanan dalam porsi sedikit tapi sering

Untuk lansia
  • Kaji kemmapuan kognitif dan fungsional yang mengganggu kemampuan pasien untuk mempersiapkan makanan dan memakan makanan
  • Kaji apakah pasien dapat membeli makanan yang cukup
  • Jika pasien hidup seorang diri bantu dalam menemukan bantuan komunitas yang menyediakan makanan untuk lansia 
  • Kaji pasien terhadap kurang protein dan energy yang umum terjadi pada lansia
  • Atur untuk memperoleh suplemen tinggi protein sesuai kebutuhan 
  • Kaji apakah depresi menjadi penyebab selera makan
  • Kaji kemungkinan efeksamping obat yang mungkin menyebabkan kehilangan selera makan


Catatan: 
Silahkan pilih intervensi keperawatan yang paling cocok untuk anda aplikasikan terhadap klien anda dan jangan paksakan menggunakan intervensi keperawatan sesuai dengan yang di artikel ini.

Sumber: 
Judith M. Wilkinson dan Nancy R. Ahern. Buku Saku DIAGNOSIS KEPERAWATAN Diagnosis NANDA, Intervensi NIC, Kriteria hasil NOC Edisi 9. Alih Bahasa Ns. Esti Wahuningsih, S.Kep dan Ns. Dwi Widiarti, S,Kep. EGC. Jakarta.

Posting Komentar untuk "Ketidakseimbangan Nutrisi Kurang Dari Kebutuhan Tubuh - Diagnosa Nanda NIC NOC"